Selasa, 17 Desember 2013

ada kamu!

Berkebun adalah kegemaranku sejak dahulu, entah mengapa menanam biji pun aku lakukan hanya untuk mendapatkan hasil atas apa yang telah aku inginkan.
Suatu hari di tempat temanku di daerah pakem, aku melihat sebuah pohon besar lengkap dengan bunganya yang begitu indah. Di tempat yang cukup dingin. Andai aku punya rumah dengan halaman yang penuh dengan pohon, lengkap dengan bunganya yang cantik.

Rumahnya begitu sederhana, tetapi pohon dan bunga itu membuatnya seolah rumah yang begitu...berbeda. mungkin aku berlebihan, tetapi aku benar-benar menginginkan tanaman serupa itu di  depan rumahku.
“Bolehkah aku meminta beberapa tanaman itu? Apakah bisa aku tanam di rumahku yang tak sedingin di daerah rumahmu?", tanyaku.
“Tentu saja boleh, tanaman ini bisa diperbanyak dengan setek batang”, ujarnya.

Saat kelas 2 SMA itulah aku sangat intensif untuk menanam berbagai tanaman di halaman rumah. Kira-kira 30 cm batang dari tanaman tersebut aku tanam di setiap pinggir halaman rumah.
Sambil berharap “Tuhan, suatu saat rumahku akan penuh dengan bunga2 yang besar ini dan aku akan sangat bahagia bila ia lekas tumbuh menjadi pohon”, ucapku dalam hati.

Hari terus berganti, minggu berganti tiada henti, aku selalu sibuk untuk merawatnya, tak ada perkembangan, yang ada hanyalah kerusakan. Daun beguguran, berlubang di makan ulat. Musim terus berganti, membuatnya tumbuh tetapi selalu ditebang oleh warga di sekitar rumah. Mungkin karna mereka merasa terganggu. 

Tanaman apaan ini? Nggak jelas! Mungkin begitu kicauan mereka.
Mereka belum tahu saja, seperti apa tanaman ini kelak besar nanti. Bahkan, aku semakin kesal ketika seorang wanita yang kemudian mencabuti gulma di halaman rumahku, kemudian mengira tanaman itu adalah gulma..

Aaaahhhh!!!! Kenapa dicabut?? 
Semua sudah terlanjur. Induk batang yang aku harap tumbuh lebih cepat dicabut oleh wanita itu.
Wanita itu sudah pergi tanpa merasa bersalah. Hanya beberapa batang yang tersisa di halaman rumahku. Aku sudah mulai putus asa. Sudahlah, mungkin pohon itu tak akan pernah tumbuh dan menghasilkan bunga seindah yang kuharapkan.

Tahun terus berganti, aku membeli tanaman mawar berbagai warna. Kesibukan akademisku mengalahkan semuanya. Semua berawal ketika aku mengabdi kepada masyarakat di daerah jawa tengah. KKN selama dua bulan membuat tanaman (peliharaanku) terabaikan. Membuatku tak ada waktu untuk merawatnya.
Musim hujan pun tiba. Perlahan kubuka jendela kamarku yang langsung mengarah ke luar halaman. Sesosok benda cantik menggantung di atas sana, berwarna oranye dengan bentuknya yang indah. Tertiup angin mengikuti usapannya yang lembut, dengan tetesan air hujan yang menetes dari tepinya. Mataku terpesona olehnya, dua benda cantik yang membuatku hampir meloncat dan bahkan menari hula-hula di sudut ruangan.
Apa itu? Oh my God! It’s real!


Tanaman yg sudah aku tanam hampir 5 tahun kini membuahkan hasil. Bunga kecubung raksasa yang mungkin hanya kudapatkan di daerah atas sana, aku fikir ia tak akan pernah tumbuh disini,hujan terus membasahi daun lebarnya. Aku rasa ini hadiah terindah di bulan desember ini.
Aku  tak prnah tahu, nama tanaman itu. Yang kutahu tanaman itu memiliki bunga terompet seperti raksasa, dan jarang kutemui di daerahku.. aku harap ia lekas cepat besar, biar semua orang tahu, betapa indahnya tanaman yang ada di rumahku.

Hujan ini membawa berkah pada semua makhluknya.
“yaitu seperti benih yang mengeluarkan tunasnya, kemudian tunas itu semakin kuat, lalu menjadi besar dan tegak lurus di atas batangnya; tanaman itu menyenangkan hati penanam-penanamnya...”(Q.S Al-Fath:29)

Aku rasa tak hanya itu yang membuatku bahagia, masih ingat dengan Rosa sherardi yang dulu pernah kuceritakan?
Ia adalah tanaman yang masih terus bertahan meskipun kutinggalkan 2 bulan tanpa menengoknya, saat ini dia terus berbunga, bahkan satu batang sampai 3 kuntum bungaaa...aaaakkkkk, senangnya melihat dia. 

Hanya mawar ini yang tersisa, yang lain... sudah tiada. Teknik bertanam ternyata sangat diperlukan. Aku kini tahu bagaimana agar mawar itu bisa bertahan. Tanamlah ia di mana ia seharusnya berada, sudah sewajarnya ia mencari makanan sendiri, mereka juga bisa menjadi dewasa. Hingga ia mampu bertahan dengan kondisi stress sekalipun.
Yeaay... tanpa pot dan polibag, akan kupenuhi halamanku dengan rosa rosa yang kain..mungkin dengan rosa..apa ya?? besok lah hunting rosa-rosa yang lain.

Di sudut ruangan lain, seuntai bunga kecil berwarna putih merekah dengan yang lain. Daun keriting sedikit berwarna kuning membuatku bertanya-tanya. “Tunggu! Tanaman apa ini? Sepertinya aku mengenalnya”
Kuamati lekat-lekat. Senyum bahagia kembali terlukis di wajahku.
“yeayy... ini adalah tanaman cabai. Tanaman cabai yang mungkin saat itu tak sengaja sudah aku bongkar karena ketika kutanam di pot kecil semuanya mati dan layu. Mungkin itu adalah benih cabai yang masih dorman.
Aku tunggu ia, mungkin suatu hari nanti aku tak perlu lagi pergi ke tempat mbok Yem di pasar untuk membeli cabai rawit.
Ituah yang kuharapkan...

Wahai tanaman, tumbuhlah dengan subur, ambilah nutrisi yang ada ditanah. Aku berdoa untukmu, semoga Tuhan menuntunmu untuk memberiku rejeki.
Aku sangat menyukai keindahan, jadi.. wahai rosa, wahai Mandelliva, Capsicum anum dan Aloe vera serta tanaman yang tak dapat kusebutkan satu persatu. Tunjukkan pada dunia, betapa indahnya kalian di muka bumi ini..

Sabtu, 16 November 2013

tips buat kamu!!



akhir-akhir ini tenggorokanmu sakit?gatal? perih?
tak usah khawatir, di musim pancaroba kayak gini daya tahan tubuh memang sering menurun. Banyak teman2ku yang mengeluhkan padaku bahwa tenggorokannya sakit, termasuk diriku sendiri.
oke, aku kasih tips dan saran agar cepat sembuh tanpa menelan obat-obatan kimia. Pengalaman saya sedang kuliah mengambil Budidaya Tanaman Obat#lalu?
kalau tega, kunyahlah jenis rimpang yang bernama kencur! Maknyusss panasnya!! atau kalo ngak pergi ke tempat simbok jualan jamu buat beli jamu kencur(nggak pake es!). Mau cara lain?
Ambil dan kupas 2-3cm rimpang jahe, tumbuk dan tambahkan air sebanyak 3 gelas, didihkan selama 15-20menit. Minum rebusan air jahe 2-3kali sehari.

selain itu, sering-sering minum madu, karena madu juga obat yang mujarab lho..
Allah SWT telah berfirman :
“ Dan Tuhanmu mewahyukan kepada Lebah : Buatlah sarang-sarang di pohon-pohon kayu, dan di tempat-tempat yang dibuat manusia. Kemudian makanlah dari tiap-tiap (macam) buah-buahan dan tempuhlah jalan Tuhanmu yang telah dimudahkan (bagimu). Dari perut lebah itu ke luar minuman (madu) yang bermacam-macam warnanya, di dalamnya terdapat obat yang menyembuhkan bagi manusia. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda (kebesaran Tuhan) bagi orang-orang yang memikirkan” (QS An-Nahl [16] : 68-69).

untuk melengkapi, berkumurlah dengan obat kumur betadine. sedikit angkat kepalamu, sembur nafas lewat kerongkongan, obat kumur akan mengobati tenggorokanmu yang luka.
tips selanjutnya, untuk sementara selama tenggorokanmu masih sakit, hindari minuman dingin, pedas, berbumbu micin (snack ringan), makan teratur 3xsehari, 4sehat 5 sempurna kalo perlu. Jangan lupa, istirahat cukup dan berdoa pada Allah Yang Maha Esa.
"Berdo’alah kepada Rabbmu dengan berendah diri dan suara yang lembut. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang melampaui batas. Dan janganlah kamu membuat kerusakan di muka bumi, sesudah (Allah) memperbaikinya dan berdo’alah kepada-Nya dengan rasa takut (tidak akan diterima) dan harapan (akan dikabulkan). Sesungguhnya rahmat Allah amat dekat kepada orang-orang yang berbuat baik." (QS. 7:55-56).

dan ingat!
Hati yang gembira adalah obat yang istimewa :)
sekian dari saya, semoga bermanfaat ya temanku sayang...
syafakillah akhi/ukhti..

get well soon..

kucing siapa ini?

kucing, warnanya bulunya item sama putih, dengan mata belalak warna kuning.
Pertama liet di halaman rumah, nongkrong di atas pot berasa ratu..lucu sih.
tapi kesel juga, kucing ini yang sering nggondol (nyuri) lauk2 ane di meja makan. Nggak tau gimana ceritanya,  sering aja dia kepergok udah bertengger (#eh nongkrong) di atas kitchen set di ruang tengah itu.
bukan itu juga masalahnya, jelas2 dia sering nyuri makanan tapi kenapa masih ada aja tikus di rumah?
yang ada ukuran tikus dan kucing nggak jauh beda!!
iyuuhh banget, huekkk!! dengan hewan yang berbulu dan bau itu..
yang jelas, jangan pernah tinggalkan makanan ataupun tulang belulang di atas meja makan! meskipun kamu tutup dengan tudung saji

Selasa, 05 November 2013

sering manakah antara mengeluh atau bersyukur?

“Bebh, baju gue jelek banget. Besok beli baru yaa ke distro Titta!”
“Perasaan baru kemaren beli baju, masa mau beli baju lagi?”
“yaelaah... udah juga 1 minggu ni baju”
.......
“ya ampuun, masa rambut gue ketombean gini? Aku nggak mau kuliah, ayah! Pokoknya harus ke salon dulu..”
“kamu ini, salon terus tiap hari”
.....
“kenapa sih, rumah kita Cuma 2 lantai? Rumah Sinta ada kolam renangnya gedhe, ada ruang nge-gym, lengkap... andai aja rumah kita lebih besar, lebih mewah, pasti teman-temenku banyak yang maen kesini”
.....
pada QS.Ibrahim :7
Dan (ingatlah) tatkala Tuhan kamu memberitahu: "Demi sesungguhnya! Jika kamu bersyukur nescaya Aku akan tambahi nikmatKu kepada kamu, dan demi sesungguhnya, jika kamu kufur ingkar sesungguhnya azabKu amatlah keras".

Pernah nggak sih kalian merasa serba kurang? Pernah nggak kalian membanding-bandingkan diri kalian dengan orang lain. Lalu kenapa yang kamu lihat selalu di atas? Tak pernahkah kamu lihat ke bawah? Pernah kalian ngerasa sedih dengan keadaan kalian sekarang?

Coba kamu pergi ke rumah sakit, tanyakan pada mereka, dengarkan cerita dan keluh kesah mereka. Mungkin apa yang mereka rasakan jauh lebih berat dari yang kau rasakan. Entah penyakit yang menggerogoti mereka, sampai hidup mereka pun tak lama lagi.

Aku punya suatu cerita, saat aku SMP kelas 2. Aku punya temen yang cukup dekat. Sebut saja namanya Raisa. Kita berdua adalah teman 1 kelompok pramuka, dan aku ingat betul nama regu kita yaitu regu anggrek. Aku sebagai bendahara dan dia sebagai sekretaris.

Setiap hari Sabtu usai sekolah pukul 14.00 kita langsung berganti pakaian seragam pramuka lengkap dengan peluit, tali, tongkat, kaos kaki hitam, dan seperangkat atribut pramuka lainnya. Heran, masih ingat betul masa-masa itu tuker-tukeran parfum lengkap dengan sabun muka dan bedak. Yeahh..padahal nggak mandi, itu pun masih dikejar-kejar pake peluit dengan waktu 15menit untuk berganti seragam.

Raisa orangnya cantik, dia selalu tertawa, tak pernah kulihat mata sembab setiap di sekolah. Bahkan dia pernah mengajak main ke rumahnya. Keluarganya sangat baik dan ramah. Ada yang aneh saat itu, dia selalu meminum beberapa obat yang tak kutahu obat apa itu. Lebih aneh lagi, wajahnya semakin hari semakin pucat.

Saat kelas 3, aku sudah tak 1 kelas lagi dengannya karena kelasnya diacak lagi. Tak lama, aku mendengar kabar bahwa ia masuk rumah sakit. Lama ia tak masuk kelas. Ia sakit. Leukimia.

Ternyata penyakit itu sudah lama menyerang tubuhnya. Hanya beberapa hari saja di rumah sakit, ia sudah pergi untuk selamanya. Deraian air mata tak mampu kami sembunyikan.
Yang aku tahu, dia selalu tersenyum meskipun ia sangat sedih dan menangis. Ia tak pernah menghujat qadha Allah.

Seseorang yang bahagia ialah orang yang mencintai dirinya apa adanya. Seseorang yang bahagia ialah Allah ridho dengan apa yang ia lakukan.

Nasib seseorang ada di tangan manusia, tetapi takdir ada di tangan Tuhan.
Mungkin saat dia berusaha bertahan , dan sembuh dari penyakitnya, saat itu nasib ada ditangan Raisa. Tetapi seusai itu, semua keputusan ada di tangan Tuhan.

Lalu, apa yang kamu pikirkan?

Sering kamu merasa iri dengan keadaan orang lain yang lebih baik? Dengan keadaan orang lain yang lebih dan selalu lebih? Itulah yang dilakukan setan dengan masuk menelusup dalam perasaan irimu.

Ingatlah, sejak lahir garis hidupmu sudah ditulis di Lauh mahfuz, takdir Tuhan sudah ada. Hanya saja bagaimana kamu menjalani hidupmu. Kalaupun saja hati nurani atau pertanda akan terjadi suatu musibah padamu, berusahalah untuk berhati-hati. Meskipun takdir sudah ada di depan mata, nasib masih ada di tanganmu.

Kamu masih merasa kurang? Dan orang lain serba pandai tak memiliki kekurangan? Sadarkah kamu? Setiap orang memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Hanya bagaimana caranya ia mampu menutupi kekurangannya itu dengan kelebihannya. Sehingga ia akan selalu terlihat lebih, dan tak pernah kekurangan. Ya, dengan mengoptimalkan apa yang kamu miliki, kelebihanmu.

Dan berbagilah. Karna berbagi tak akan pernah membuatmu menjadi miskin, justru akan membuatmu semakin kaya. Serta tanpa pamrih, semua itu adalah milik-Nya.

Dan ingatlah! Segala sesuatu yang ada di dunia ini, pasti akan kembali pada yang menciptakan-Nya.

Senin, 28 Oktober 2013

tempat penyimpanan benih dari seluruh dunia, keren!

Memastikan bahwa keragaman genetik tanaman pangan dunia yang dilestarikan bagi generasi mendatang merupakan kontribusi penting terhadap pengurangan kelaparan dan kemiskinan di negara berkembang. Di sinilah keanekaragaman tanaman terbesar berasal dan di mana kebutuhan untuk ketahanan pangan dan pengembangan lebih lanjut dari pertanian paling mendesak. The Svalbard Global Seed Vault, yang didirikan pada lapisan es di pegunungan Svalbard, yang dirancang untuk menyimpan duplikat benih dari koleksi benih di seluruh dunia.

Tahun ini adalah lima tahun sejak pertama kotak benih dari tanaman pangan yang dibawa ke Svalbard Global Seed Vault. Saat ini, lebih dari 770.000 sampel benih yang berbeda disimpan dalam lemari besi untuk penyimpanan jangka panjang. Untuk merayakan ulang tahun kelima pembukaan kubah benih, Menteri Pertanian dan Pangan, Trygve Slagsvold Vedum, mengunjungi Svalbard. Di sana ia bertemu dengan Dewan Penasehat Internasional untuk Svalbard global Seed Vault, dan juga diperiksa kubah.

benih masa Depan
"kubah benih adalah fasilitas yang benar-benar unik dan sangat menarik. Berikut prinsip kehati-hatian serta dipraktekkan dengan cara yang terbaik dengan menyediakan penyimpanan jangka panjang untuk benih masa depan, "kata Vedum. "Tanpa benih kami seperti tangan kosong dan tanpa kemampuan untuk memproduksi makanan. Benih beku di pegunungan Svalbard dapat membantu untuk beradaptasi tanaman kami terhadap perubahan kondisi iklim dan menjadi kunci penting untuk keamanan pangan dunia, "kata Menteri Pertanian dan Pangan, Trygve Slagsvold Vedum.

Vedum juga bertemu dengan mantan Menteri Aslaug Haga di Svalbard. Pada 25 Februari dia mengambil posisi sebagai direktur baru dari Global Crop Diversity Trust, yang merupakan mitra penting bagi Kementerian Pertanian dan Makanan pengoperasian Svalbard Global Seed Vault. Global Crop Diversity Trust adalah, bagian yang independen internasional untuk perlindungan keragaman genetik di bidang pertanian. Hal ini dijalankan oleh kontribusi dari organisasi dan sejumlah pemerintah, termasuk pemerintah Norwegia.
Svalbard global Seed Vault saat ini tempat mengkoleksi sampel benih yang terbesar di dunia. Berikut bibit dari tanaman pangan dunia yang disimpan untuk generasi mendatang. Minggu ini, pengiriman benih baru dari Kanada, Belanda, wilayah Nordic dan Seed Savers organisasi Exchange yang disimpan di lemari besi. Selama beberapa bulan ke depan pengiriman benih baru dari Thailand, Jerman dan Uzbekistan diharapkan.

Penyimpanan cadangan untuk benih dunia
The Svalbard global Seed Vault didirikan oleh pemerintah Norwegia dan telah selama lima tahun terakhir menawarkan penyimpanan gratis untuk koleksi benih di seluruh dunia yang menginginkan cadangan tambahan. Hari ini agak kurang dari 2 juta bibit yang berbeda dari makanan global dan tanaman pertanian berada di cold storage di bank gen swasta dan publik di seluruh dunia.
Nordic Genetik Resource Centre (NordGen), yang bertanggung jawab atas operasional harian kubah benih, terbuka untuk deposito bibit baru tiga sampai empat kali setahun.
source: www.regjeringen.com

Senin, 24 Juni 2013

Seringnya yang instan sih

today is monday, hate monday? i think not!
tapi, awal hari, pagi-pagi udah berantakan itu bikin lemess,
apalagi buat diri kita malu-maluin. Nggak sengaja, siapa juga yang tega mempermalukan dirinya sendiri!?
ergghhh... rasanya pengen banget langsung lari trus nyangkul di sawah!
Pagi buta udah bangun, trus lari-lari agenda udah berentet:
bangun, belajar, mandi, beres-beres kamar, disiapin barang-barang yang mau dibawa, langsung capcus berangkat! Jam 07.00 harus udah berangkat dari rumah!

Naek trans jogja dari rumah, dengan shelter yang berjarak mungkin hanya 200m dari teras. Karena liet moncong bus trans Jogja udah nongol aku masuk shelter berusaha dengan menerobos pintunya. Tetapi pintu keluar.
Biasanya bisa!! Umumnya bisa!!
tapi, ini justru nggak bisa. Mau tau kenapa?
Bukannya nggak dibolehin sama petugas shelter..
Bukannya aku masih punya utang atau apa..
tapi...
Bletaakkk!!! Greekkk!!
Yup! Ada pembatas besi , yang cuma bisa didorong dari dalam shelter. Dan aku nggak liet ada pembatas itu! Nabrak sampe kepentok..
Reflek, gue teriak! Aaaaaakkkkkkk( kaya anak ayam kegencet pintu mungkin suaranya)#jelek banget sumpah.
perut aku sakit, tapi bukan itu masalahnya!
Apa?
Semua orang yang mau masuk ke dalam bus pada nglietin dari mana suara itu berasal. Dikira ada anak ayam beneran apa?huh!
aku lolos uji malunya minta ampun! huhuhuhuu T.T
Actually, busnya mau nungguin. selama di bus, aku cuma nunduk meratapi betapa bodohnya diriku..

Nggaklah!
Yang ada gue ketawa cekikik-cekikik ngliet kelakuan anak ayam yang kegencet tadi#eh
ini semua karena trauma ditinggal pergi trans dan tak terangkut!

semua belum berakhir..anda tahu kenapa? rencana awal dan memang sudah direncanakan, saya akan turun di shelter Kopma(kalo nggak ngerti boleh kok liet google maps). Gue ada kasus disana!
kasus apa? cek postingan selanjutnya...tunggu yaakk :)


Rabu, 19 Juni 2013

it's only you and me!

Banyak orang berkata kalo komunikasi jaman sekarang itu mudah. Bisa lewat sms, telepon, skype, fb, twitter, kakao talk, line, whatsapp, dan berbagai layanan lainnya. iya sih, kan jaman juga sudah maju. Bukan jaman primitif lagi. tetapi 1 kelemahan dari semua itu, dari semua layanan aplikasi yang diberikan. Terkadang perasaan itu tak pernah mampu tersampaikan , dan diterima dengan seutuhnya. 

Rasa hatinya tak pernah dapat dirasakan dan tercium meski 1mm pun. Ya, karena kita melalui media elektronik, yang keras. Tak punya hati,karena ia adalah benda mati, dan tak punya perasaan seperti yang dimiliki manusia. Secara ia bukan makhluk hidup. 
Lha wong sek makhluk hidup wae yo kadang ra duwe ati og pie..pie jal? hahahaa :D

"Semua rasa bisa kau ungkapkan dengan kata-katamu".
Lalu bagaimana bila aku bukan pujangga yang pandai merangkai kata?
#jadi inget lirik lagunya Base Jam ~ Mungkin aku bukan pujangga yang pandai merangkai kata...
cieeee...

Via web cam memamng sudah ada, namun tetap saja. kehadirannya di sampingku, memandangku lekat, duduk di dekatku, mendengarkan seluruh keluh kesahku, merasakan sentuhan kulitnya yang penuh dengan perjuangan hidup, mendengar dan menerima kata-kata di setiap ucapan bibirnya.

Sejenak aku teringat kata-kata Mr.Oland di kelas. 
"Bayangkan seseorang yang selama ini kamu rindukan, yang sangat kamu cintai, dengan guratan-guratan nadi yang terlihat jelas di punggung tangannya. Bayangkan ia sekarang hadir berada di depanmu." 
Setetes air cinta turun mambasahi pipiku yang kering, berderai-derai diikuti tetesan yang lain. Seseorang yang lama kurindukan, meski hanya beberapa bulan lalu saja kami sudah berjumpa. 

Sekali lagi, aku rindukanmu.. Meski seringkali aku menanyakan kabarmu. Dan kamu membalas nya dengan caramu. Dan ketika aku bercerita tentang keluh kesahku, kamu memberikan nasehat dan mendukungku, menenangkanku, dengan cintamu.

Banyak yang ingin kuceritakan tanpa alat-alat yang tak memiliki hati ini. ingin kuceritakan padanya tentang kegiatanku di kampus, KKN-ku minggu depan, tentang dosen pembimbingku, tentang penelitianku, tentang laboran di laboratorium itu, dan tentang .....dia.

Ma, aku sayang kamu.. aku merindukanmu. 
Kapan aku bisa bertemumu kembali? Lebaran esok? dan aku akan meminta ijin kepada DPL-ku untuk pulang dengan bertemu seseorang yang aku cintai. Meskipun hanya 5 hari boleh ijin dari lokasi. Itupun tidak boleh berturut-turut. 
Aku harap engkau punya waktu bebas, hanya untukku. hanya untukku. kita berdua.. saja..

Sabtu, 08 Juni 2013

Masih hujan

Seharusnya bulan ini sudah musim kemarau. Kalau nggak, berarti guru SD saya meleset dalam menyampaikan materinya..
Ya nggak lah! ilmu itu kan selalu terbarukan :)

Adanya angin siklon dan ketidak teraturannya musim membuat para petani kehilangan beberapa musim tanam, terutama tanaman yang memang membutuhkan intensitas cahaya lebih tinggi dan lebih lama, seperti bawang merah. Bawang merah yang ditanam pada musim hujan justru akan menyebabkan terjadinya banyak penyakit dan hama. Terutama penyakit yang sering menyerang bawang merah yaitu busuk yang disebabkan oleh Peronospora destructor. Udara yang lembab juga akan memacu berbagai hama dan penyakit pada tanaman. Waspada saja para petani, karena dimungkinkan musim ini (kemarau basah) akan berlangsung sampai 2-3bulan ke depan. Lalu bagaimana kalau tahun ini akan lebih banyak hujan? Apakah akan terulang lagi seperti beberapa tahun sebelumnya? tahun berikutnya, kita akan mengalami musim kemarau yang sangat panjang.... kali ini bukan disebabkan karena peristiwa La Nina seperti saat tahun 2010, tetapi hal ini karena gabungan peristiwa La Nina dan Dipole Mode.
SUHU MUKA LAUT, SIKLON DAN KEMARAU BASAH

Senin, 3 Juni 2013. KOMPAS.com- Pola angin menunjukkan keganjilan. Pola itu khas arah angin musim hujan. Padahal, bulan Mei merupakan pancaroba menuju kemarau. Hujan deras pun mengguyur hampir di seluruh Sumatera dan Jawa, termasuk Jakarta dengan dampak genangan dan kemacetan yang menguras emosi.
Hujan deras itu terjadi pada tengah malam disertai petir menyambar-nyambar. Itu sifat cuaca pada musim hujan,” kata Kepala Bidang Peringatan Dini Cuaca Ekstrem Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Hariadi, Jumat (31/5/2013), di Jakarta.

Hujan deras tengah malam disertai petir menggelegar di antaranya terjadi Rabu (29/5/2013) hingga Kamis (30/5/2013) dini hari. Hariadi menunjukkan, pola angin yang ganjil itu berasal dari Samudra Hindia bergerak ke timur laut menusuk Jawa dan Sumatera, lalu berbelok ke timur.

Pola angin itu mirip pola angin baratan atau monsunal Asia dari barat ke timur. Ini biasanya berlangsung selama musim hujan. Musim kemarau, angin monsunal Australia berembus jadi angin timuran.

Dampak fenomena itu diprediksi mengganggu cuaca. Musim kemarau tahun ini akan lebih banyak hujan dibandingkan dengan pola musim kemarau normal. Ini kerap disebut kemarau basah. ”Pola angin yang menimbulkan gangguan cuaca pada musim kemarau ini diprediksi berlangsung dua sampai tiga bulan ke depan,” kata Hariadi.

Anomali bisa merugikan. Udara kering saat kemarau yang disertai hujan akan menimbulkan kelembaban tinggi. Bagi pertanian, kondisi itu berarti mengundang berbagai hama.

Seperti terjadi tahun 2010, hujan dengan intensitas tinggi di sela-sela hari yang panas saat kemarau mengganggu proses pembungaan pada jenis tanaman buah. Akhirnya, musim buah terlewatkan: tidak ada musim rambutan, manggis, mangga, dan lain-lain.

Hilangnya pembungan berdampak pada ekosistem. Lebah atau serangga lain akan kesulitan mendapatkan nektar bunga untuk kelangsungan hidup. Para peternak lebah pun mau tak mau menjadi koki membuat gula buatan bagi lebah piaraannya.

Ancaman lain, kerentanan tanah longsor semakin tinggi. Morfologi tanah lempung akan cepat memuai ketika kondisi panas, lalu terguyur hujan. Itu menimbulkan ketidakstabilan tanah dan memicu longsor.

Hujan dan siklon
Kepala Subbidang Siklon Tropis BMKG Fachri Radjab mengatakan, suhu muka laut Samudra Hindia saat ini di atas pola normal. Kondisi itu banyak memasok massa uap air yang lalu menjadi awan hujan, di antaranya mengguyur wilayah Jawa, Sumatera, dan Kalimantan.

”Banyaknya massa uap air menjadi prasyarat tumbuhnya siklon tropis. Siklon menimbulkan hujan deras, tetapi tidak semua hujan deras karena siklon,” kata Fachri.

Hujan berintensitas tinggi jadi fenomena saat ini. Dengan daya dukung lingkungan yang kian merosot, bencana banjir dan tanah longsor hanya soal waktu.

Menurut Fachri, siklon identik menimbulkan hujan lebat. Namun, fenomena saat ini hujan deras tak selalu bisa dikaitkan dengan kejadian siklon.

Tingginya suhu muka laut, misalnya Samudra Hindia, seperti sekarang banyak menimbulkan pusat tekanan rendah yang tak berhasil meningkat menjadi bibit siklon atau menjadi siklon. Namun, hujan lebat tetap berlangsung dengan intensitas tinggi di Jawa bagian barat dan Sumatera bagian selatan.

Kejadian siklon di Samudra Hindia selatan Indonesia pada 2012-2013 tercatat 10 kejadian. Dari 10 kejadian siklon di selatan Indonesia itu, ada dua kali (Iggy dan Heidi) pada Januari 2012. Pada Januari 2013, jumlah siklon melonjak jadi empat kali (Narelle, Victoria, Oswald, dan Peta). Selain itu, dua siklon (Koji dan Lua) terjadi pada Maret 2012, satu kali (Mitchel) pada Desember 2012, dan satu kali (Rusty) pada Februari 2013.

Kejadian siklon di utara Indonesia (Samudra Pasifik barat laut) pada periode tahun yang sama antara 2012-2013, ternyata jauh lebih tinggi. Jumlah kejadian ada 23 kali siklon. Siklon terakhir tercatat Februari 2013, yaitu siklon Shan-Shan. Jumlah kejadian terbanyak pada Oktober 2012 sebanyak lima kali siklon, disusul Juni dan Agustus masing-masing empat siklon.

Kondisi Juni
Kondisi banyak hujan secara hampir merata di Indonesia bagian barat dan timur bisa terjadi selama Juni 2013. Ini dengan asumsi intensitas siklon di utara Indonesia pada Juni 2013 tetap tinggi, tak beda jauh dengan tahun sebelumnya, sebanyak empat kali.

Pengajar pada Departemen Meteorologi Institut Teknologi Bandung (ITB), Zadrach Leudofij Dupe, mengatakan, gangguan cuaca saat ini merupakan hasil kombinasi kejadian La Nina lemah di Samudra Pasifik barat, Dipole Mode (kondisi yang ditandai beda suhu muka air laut) di Samudra Hindia, dan suhu muka laut hangat di wilayah perairan Indonesia.

”Gangguan cuaca yang terjadi sekarang akibat pengaruh lokal, regional, dan global,” katanya.
Pengaruh lokal ditunjukkan dengan adanya konveksi/penguapan yang kuat saat pancaroba. Kemudian mudah terbentuk awan kumulonimbus yang menjulang secara tiba-tiba dan menimbulkan banyak petir.

Pengaruh regional ditunjukkan oleh fenomena La Nina lemah di Samudra Pasifik barat dan Dipole Mode di Samudra Hindia. Pengaruh global ditengarai adanya kejadian ekstrem panas dan dingin pada setiap musim. Misalnya, di belahan bumi selatan pada musim panas tercapai rekor suhu terpanas. Begitu pula pada musim dingin di belahan bumi utara, tercapai rekor suhu terdingin.

”Penjalaran atau osilasi udara (Madden-Julian Oscillation/ MJO) dari Samudra Hindia ke Samudra Pasifik juga berpengaruh kuat,” kata Zadrach.

Menurut Zadrach, saat ini terjadi keganjilan fenomena cuaca yang diperkirakan menyebabkan kemarau basah sepanjang tahun 2013. Kondisinya mirip tahun 2010.
Bila kemarau basah pada 2010 disebabkan La Nina, pada 2013 disebabkan gabungan La Nina di Samudra Pasifik dan Dipole Mode di Samudra Hindia. Kedua fenomena itu saling memperkuat sehingga banyak hujan saat kemarau.

Merunut riwayat cuaca sejak tahun 1900, kondisi ini bukan istimewa. Yang dibutuhkan sekarang adalah kesadaran bersama menjaga lingkungan supaya masyarakat bisa hidup berdamai dengan ketidakpastian iklim dan cuaca.
Sumber : Kompas Cetak


Kamis, 06 Juni 2013

Rihlah FLP wil.Yogyakarta :)


so, it's the first time i met my friend in FLP (Forum Lingkar Pena).
karna pas mabit kemaren nggak bisa dateng acaranya jd gak tau siapa2 tmen2nya..tapi, nggak masalah. there're so many time we could meet again.

Malem Sabtunya(1 juni) di sms, sebut aja Adi, salah satu PH FLP. buat dateng rihlah esok harinya..
adi : Assw, afwan ane lupa bilang kalo bsk ada rihlah akbar semua anggota FLP wil Yogyakarta, kumpul di IEC , Masjid mujahidin UNY jam 07.30WIB

Aku : wa'alaikumsalam. rihlahnya dimane? free?
adi : di ledok gebang :) . lagi nggak punya duit ya?#sotoy . bisa ya?
aku : emang kalo lg nggak punya duit mas/mbak mau bayarin aku? alhamdulillah... iya, insyaAlloh bisa ikut.
adi : ya bisa ditalangin dulu lah..
aku : halah, punya duitlah aku, -_-
akhirnya karna nggak tau lekuk2 UNY, sampailah diriku di masjid mujahidin, itu tujuan utama..tapi, krik..krik... no ones!but there are so many girls who wear jacket UNY. aku duduk di sebelah mereka, bukan! aku yakin, bukan mereka.. berasa kayak orang ilang, berasa gak ada temen.
dan seseorang perempuan di sebelahku brtanya padaku..
dia : dari fakultas mana?
aku: hah? ohh...nggak..nggakk.. saya ada acara disini, bukan mahasiswa sini.#sambil meringis
(ya ampuun, salah duduk kayaknya ini. Jadi pada dimana? jgn2 ane salah info! tengok2 gak jelas keluar)
sms pun aku kirim k beberapa PH yg kukenal, trmasuk yg semalem ngsms itu..and, ternyata..memang tak seharusnya ane disitu!

IEC, di belakang masjid mujahidin! Allahu akbar, jadi udah duduk lama.. untung aja gak ditinggal. berngkatlah kita ke lokasi..tretttt tretttettt tteeeeteeeettttttt!

Lokasi pemancingan dan rumah makan! assiiikkk!! udah brp tahun ya trakhir kali mancing? dan kita pun mengadakan kompetisi, dgn kelompok masing2 3 orang. Siapa yg paling byk, ialah pemenangnya!
yes, i will be the winner! 

tapi sayang, udah ada yg ahli mancing dan sering mancing ikan.. nggak heran, dalam waktu singkat dialah pemenangnya. tapi nggak masalah.. yg jelas ane dpt 3 ikan besar2 pula, salah satunya kita santap bersama2!
alhamdulillah, seneng bgt rasanya bisa jd tim yg paling baik.. (Ani sbg pelempar kail, aku sbg pemasang umpan, fani sbg penarik senar), wkwkwkk...

semakin siang, justru langit mulai mendung.. hbs maen2 dan menyantap masakan yg lezat. kali ini ada tugas nih.. apa ya? yeyy! kita disuruh buat karya bebas ttg hari itu..everything, yg paling bagus bakalan diposting di website FLP, dan dapet award! dikumpul sblm jam 18.00WIB, wow...buru2 amat ngumpulnya..

and, there is what i made.. enjoy it hun! :)


Ada Saatnya, Nanti!
Oleh : Monica Lucky Karlina

Pagi hari telah tiba, matahari mulai menampakkan cahayanya. Suara aliran sungai begitu merdu terdengar. Sudah waktunya untuk sarapan, bahkan lebih cepat dari biasanya. Hari ini adalah hari minggu. Waktunya untuk bermalas-malasan dan makan yang banyak. Ahh.. tidak! Setiap hari pekerjaanku hanya bermalas-malasan. Tidak pernah bekerja. Tidak tahu apa itu mencari uang. Yang aku tahu selama ini hanya menerima yang siap ada di depan mata.
Seperti hari-hari biasa, aku berkumpul dengan teman-temanku. Bercerita dan entah merencanakan apapun itu. Merencanakan , dan memikirkan siapa yang akan terluka hari ini. Matahari sudah semakin terik dan tempat ini pun seperti biasa akan semakin ramai. Entah mereka berasal darimana tetapi yang aku tahu dia juga ciptaan Tuhan. Mereka berdatangan dengan penuh suka cita, seperti siap untuk menerkam mangsanya yang tak berdaya dan kelaparan. Sama seperti mereka, harus berjuang untuk mendapatkan makanan. Makanan yang pedas dengan asap beraroma bawang. Tetapi kami tak suka dengan makanan itu.
“Nana, cepat kesini! Disini banyak sekali, aku sudah tak sabar untuk mendapatkannya”, ucap salah seorang perempuan berbaju hitam.
“Pasang umpan, lempar kailnya! Itu yang di tengah!”, kata temannya.
Plukk!!
Suara itu, sudah sangat sering aku dengar. Aromanya saja sudah tercium tepat sampai di depanku. Beriringan teman-temanku menghampiri aroma itu berasal. Tenang tetapi pasti, Dini, Rahma, Roi, dan yang lainnya menabrakkan dirinya ke benda beraroma sedap itu. Lepas terpisah-pisah begitu saja.
“Yaaaahhhh.... lepas deh!”, ujar salah seorang di atas.
Aku tahu, mereka pasti kecewa. Aku yakin, mereka tidak akan berhenti melemparkan kailnya. Tetapi mereka tidak akan bisa mengalahkan teman-temanku. Wajah baru, orang-orang kota itu memegang makanan terlezat kami saja sudah mual dan jijik. Aku sedang malas untuk berburu bersama mereka. Berburu umpan dari segerombolan orang-orang itu. Apa yang ada di fikiran mereka? Menipu? Berusaha? Atau? Mereka sangat begitu bahagia melihat tempat tinggal kita.
“Wah lepas terus! Ayo pindah kesana!”, kata perempuan berbaju kuning.
Mereka selalu berpindah tempat, setelah beberapa kali umpannya lepas diburu teman-temanku. Temanku sudah terlatih, gesit dan aku tau mereka sangat lincah dan mudah bergerak.
Plukk!
Perempuan itu pelempar ulung, ia mampu melempar begitu jauh. Tetapi kudapan seperti ini hanya orang tertentu saja yang mampu memasangnya dengan benar. Seringkali si tua-tua itu tertipu. Tertipu bahwa sebenarnya itu adalah ranjau, ranjau bagi siapa saja yang kelaparan.
“Bagaimana bisa dapat kalau umpannya saja pakai pelet? Masa nggak ada cacing?”, ucap salah satu di antara mereka.
“Mana sempat mau cari cacing segala”, kata perempuan berbaju hitam.
Sudah satu jam lebih mereka berusaha untuk mendapatkan salah satu dari kami. Orang-orang baru itu, orang kota itu sepertinya mereka dibagi beberapa kelompok. Tak usainya mereka membuang-buang umpannya. Tetapi ada wajah lama disana. Wajah lama yang begitu lihai memasang umpan, melempar umpan, dan mengambil salah satu di antara kami. Aku tak akan mendekatinya. Biarlah sisa-sisa ini aku makan. Aku berbeda dengan mereka, teman-temanku.
“Mbak, kesini! Ada umpan cacing!”
“Wah, ayo dipasang! Gemuk lagi cacingnya. Maaf ya , semoga kamu di surga nanti”, ucap perempuan berbaju hitam.
Cacing. Menggeliat, beraroma sedap, lembut dan segar. Tidak! Aku tak boleh sekali lagi mendekat, dan tak akan pernah mendekat! Dan cacing itu meronta-ronta kesakitan, sama seperti....
“Tolong!! Tolong aku! Aarrgggghhh........”
Tidak! Ayahku. Tubuhku limbung, aku panik bergerak kesana-kemari. Aku tak tau apa yang harus kulakukan. Aku berlari kesana dan tak ada yang peduli, aku berlari ke tempat ayah tetapi aku tak mengerti.
“Horeee!!!! Dapat satu!”, teriak perempuan berbaju kuning.
“Hei! Ini ikannya gimana? Mau dimasak atau dimasukkan ke kolam?”, tanya orang di sebelahnya.
Tubuhku bergetar, mataku buram dan aku tak ingin menndengar jawaban dari temannya. Sudah kukatakan pada ayah, ibu, untuk jangan mengambil umpan itu. Tetapi mereka tetap tak mau mendengar. Mereka hanya berkata “Suatu saat akan tiba waktunya”. Aku tak mengerti maksud mereka. Ayah telah pergi, pergi untuk selamanya.
“Coba kita pakai pelet sekarang, tetapi kita tutup jangan sampai kailnya terlihat! Bukankah ini sama halnya dengan hukum sebab-akibat? Kalau nggak salah dipelopori oleh Imam Al Ghazali. Semakin besar apa yang kita berikan, semakin besar pula hasil yang kita dapatkan”,ujarnya.
Plukk!!
Aku sebaiknya pergi dari sini. Mereka yang berbadan besar berkumpul disana. Mungkin beberapa menit lagi mereka akan terluka, tersakiti, atau bahkan pergi.
“Arrgghhh! Tolong! Tolong aku!”
“Horee! Dapat lagi! Ngomong-ngomong ini mau diapain?”, ujarnya girang.
“Dikembaliin aja!”, ujar salah seorang di seberang.
“Bagaimana ya melepasnya? Oh! Tunggu dulu, kita foto-foto bareng sambil bawa ini!”, ucapnya.
Itu akan terasa sangat sakit. Siapa yang sedang dipegang mereka? Entahlah. Ia begitu tenang dan tidak banyak bergerak. Aku tau, akan semakin sakit apabila ia banyak meronta dan bergerak.
“Aku lepas deh! Eh ini susah banget, begini ya? Aku tarik, aduh bagaimana sih?”, kata perempuan berbaju kuning.
“Aahhh, jangan begitu! Kasihan! Mulutnya jadi sobek”, ujar temannya.
Ia pun dikembalikan ke dalam kolam dengan keadaan terluka. Lukanya begitu besar, aroma darah sedikit tercium dari jarak beberapa langkah. Kerja keras dan kemajuan yang sangat sempurna. Perempuan berbaju kuning sangat lihai melempar umpan, perempuan berbaju hitam sangat kuat menarik kail dan temannya begitu lihai memasang umpan, memilih lokasi yang tepat untuk menempatkan umpan mereka. Orang-orang kota itu, wajah baru itu kini sudah lihai. Mereka pun pergi beriringan, siap menyantap Ay...Tidak! Sudahlah!
Langit sudah mulai mendung. Sudah saatnya aku pergi, mencari sisa-sisa yang jatuh. Aku tau rasa sakit itu, aku tau begitu perihnya mereka menarik kuat senar panjangnya. Karena aku masih kecil, aku pasti akan dikembalikan lagi. Esok, ketika aku sudah besar aku akan lebih memilih untuk disantap. Tetapi yang selama ini aku tahu, siapa yang rakus dan kelaparan dialah yang akan menerima akibatnya. Terluka atau pergi dari tempat ini. Lihat saja, mereka yang berbadan besar melahap makanan itu sendirian. Tak ada yang peduli bila ia terluka dan ditarik dengan benda tajam yang tersangkut di mulutnya. Karena tak ada satupun yang mampu untuk melepasnya. Untuk pilihan terakhir, pergi dari tempat ini adalah takdir, menerima semua kenyataan bahwa kita hanyalah ikan. Ikan yang diciptakan untuk memenuhi kebutuhan mereka. Manusia, makhluk Allah yang paling sempurna. Tetapi aku masih belum mengerti, aku tak ingin terluka lagi dan meninggalkan bekas sobekan di mulutku lagi. Waktu yang menyakitkan itu, ada saatnya nanti.

***

Minggu, 26 Mei 2013

you can do it! just believe it

ketika bintang itu bersinar, aku yakin itulah bintangku. dan aku tak ingin salah lagi untuk mengambilnya...
dan ketika aku belajar mencintai diriku sendiri, aku berusaha memahaminya, memahami di setiap detail-detail yang berwarna. Tak sekedar karena ingin, tetapi ini adalah sebuah mimpi, sekelumit mimpi kecil. Sangat kecil..

Menemukan Potensi Diri Dengan Percaya Diri
Oleh : Monica Lucky Karlina

Menyampaikan ilmu, menyebarkan ilmu kepada manusia tidak hanya disampaikan dalam berbagai ucapan. Ilmu dalam islam yang seringkali kita dengar melalui berbagai kajian dan ceramah saat pengajian juga dapat kita sampaikan melalui berbagai cara, yaitu tulisan. Suatu kedzaliman ketika kita mendapat ilham, tetapi tidak menulis. Mengajak orang lain dalam kebaikan melalui tulisan merupakan suatu hal yang nyata, karena dengan tulisan itulah bukti itu ada. Akan selalu ada selama tulisan itu berada di tempatnya. Bahkan dibaca berulang-ulang. Tentunya akan terpatri di dalam hati jika kata-kata itu menyentuh hati para pembaca.
Bagaimana menyentuh hati para pembaca? Suatu ciri khas setiap orang yang menullis dan menyampaikannya kepada semua orang akan secara langsung memikat hati sang pembaca. Namun, hal tersebut haruslah selalu dilatih, menullis dan menulis sehingga nantinya akan diakui dengan adanya respon dari masyarakat. Mungkin, ada yang lebih suka dengan karya-karya tere-liye, atau lebih suka karya Habbiburrhman el Shirazy, atau bahkan Andrea Hirata. Tulisan yang berisi, dan cara penyampaian kepada sasarannya itulah yang menjadikan tantangan bagi para penulis.
Belajar otodidak, belum tentu menghasilkan tulisan yang optimal. Karena tentu saja kita membutuhkan teori, bagaimana cara dan sistematika dalam menulis. Bagaimana menuliskan prolog, klimaks, dan yang paling sering menjadikan kesulitan bagi para penulis adalah ending cerita. Selain itu komentar dan koreksi dari orang-orang yang lebih profesional tentu saja dibutuhkan. Untuk mengevaluasi, dan memberikan inovasi kepada kita apa yang seharusnya dilakukan ke depannya. Hal ini haruslah selalu diasah, sehingga menghasilkan tulisan yang berbobot, dengan menemukan potensi dalam diri masing-masing.
Seperti halnya dalam kisah cerita film “The wild”, raja hutan yaitu singa terbiasa hidup di lingkungan sirkus hanya menjadi hewan penurut. Hingga suatu hari ia, teman-teman dan anaknya berhasil meloloskan diri untuk kembali ke habitatnya, yaitu hutan belantara. Raja hutan tak mampu mengaum layaknya binatang yang ditakuti oleh semua binatang di hutan. Saat ia dikejar binatang lain yang lebih besar untuk dimangsa, ia ditertawakan karena aumannya yang sangat kecil. Raja hutan sangat bingung, ia tak mampu bagaimana caranya mengaum, meskipun semua teman-temannya tahu bahwa ia memiliki potensi, dan ia adalah raja hutan yang mampu menaklukan semua ancaman yang ada. Bahkan teman-temannya kecewa, terutama anaknya. Hingga suatu hari ia putus asa, ia berfikir dirinya ditakdirkan disini bukan sebagai raja hutan, karena jiwanya hanya di lingkungan sirkus. Sampai suatu hari, anaknya menjadi sasaran binatang lain, dan ia pun datang dengan aumannya yang sangat kencang dan besar, sampai benar-benar menakuti binatang yang ingin menerkam anaknya. Meskipun berkali-kali ia mengaum seperti anak ayam, tetapi saat itu ia membuktikan bahwa ia adalah raja hutan. Hal inilah yang menjadi contoh bagi kita. Sesungguhnya, kita memiliki potensi diri, kita mampu, dengan terus berlatih dan percaya diri. Untuk memulai dan menemukan jati diri itu, tentunya dengan bergabung dalam lingkungan untuk memacu dan mengispirasi kita sebagai penulis. Seperti halnya tadi, sang raja hutan ketika berada di lingkungan sirkus terbiasa mengaum kecil dan menjadi binatang yang penurut, karena apabila ia mengaum para penonton sirkus akan ketakutan. Sedangkan ketika ia berada di lingkungan hutan, ia akan terbiasa menjadi dirinya yang sesungguhnya. Ini adalah kebiasaan dan faktor lingkungan, hanya bagaimana saja kita menempatkan diri pada tempat yang tepat dan sesuai dengan diri kita. Seperti perumpamaan “apabila kamu bergaul dengan seorang tukang minyak, maka wanginya minyak akan tercium padamu juga”.
Menyadari dan mengakui bahwa kita adalah seorang penulis yang selama ini dinanti-nantikan oleh  para pembaca merupakan hal yang harus kita sadari. Suatu niat dalam kebaikan, yang dikarenakan Allah, dengan niat sedekah akan melahirkan tulisan yang bermanfaat bagi semua orang. Karena kita memiliki potensi.

speak in english please!

aku harap derasnya hujan dan musik yang mengalun bisa mengobati lelahku hari ini..
ketika secangkir coklat panas, dan musik blues mengalun di malam hari itu pertanda ada banyak tugas yang harus aku kerjakan. laporan praktikum sudah menjadi hal biasa bagiku, untuk sekedar mengeluh aku rasa tidak akan menyelesaikannya. Sama halnya dengan menari dan menyanyi seperti di film india, aku rasa itu tak akan menyelesaikan permasalahan..hehe..tapi aku tetep suka nonton film India, tergantung siapa pemainnya..

agenda minggu ini, berharap english club yang dikoordinatori oleh aku dan dua orang kakak tingkatku berjalan lancar.. sebuah tujuan mulia untuk membuat mahasiswa di fakultas kami lebih ahli menggunakan bahasa inggris, dan untuk melatih kemampuan bahasa inggris kita tentunya. dont be shy! every people have a fault, and we're teach each other..

aku jatuh, kau mengangkatku.
kamu jatuh, aku mengangkatmu.
kita sama-sama jatuh, dan kita akan sama-sama berdiri..

Seperti kita tahu, di Indonesia mereka sedikit berbicara dengan bahasa inggris. bukan, bukan karena tak bisa.. mereka hanya malu.. kamu tahu essayku yang aku kirim sebagai seleksi karya anggota FLP? Ups, belum aku posting# mungkin habis ini akan aku posting, siapa tahu bisa menjadi motivasi untuk kalian..
di essay tersebut aku tuliskan, bahwa sebenarnya kita punya potensi, dengan percaya diri..


yeahh, program english club atas dasar usulan dari calon dosen pembimbing skripsiku..as like in Japan.
it's called DD Cafe, why? DD cafe means double Degree, and cafe? i hope this club is so fun like we're at cafe, enjoy it and dont be afraid..*lol
but our english club is called "Clinic Club", our concept is also like that..
it start this week, every Friday 16.30pm @clinic laboratorium ,A2B.Lt.3..
it's free! for everyone, you can join and invite your friend too!
come in and make it so fun!!

Jumat, 10 Mei 2013

Manusia Kanibal?

Ghibah yaitu membicarakan tentang seseorang kepada orang lain, sedangkan seseorang itu tidak akan suka apabila aibnya dibicarakan kepada orang lain.
seperti pada firman Allah (Hujurat:12)

"Wahai orang-orang yang beriman janganlah sebagian kalian menggunjing sebagian yang lain. Apakah di antara kaum kamu yang suka memakan daging saudaranya yang sudah mati? Tentu kamu merasa jijik. Dan bertakwalah kepada Allah, sungguh Allah Maha Penerima tobat, dan Maha Penyayang".


Lalu pernahkah kalian mendengar suatu penyakit Wendigo Psychosis
Wendigo Psychosis adalah nama penyakit atau sindrom yang membuat penderitanya merasa ingin memakan daging manusia. Uniknya, penyakit ini hanya mengenai suku asli di Amerika dan Kanada di bagian utara Amerika.
Nama Wendigo sendiri berasal dari nama monster atau roh jahat yang dipercaya oleh suku-suku di sana. Wendigo yang dikenal dengan nama lain windigo, windago, witiko, dan lainnya merupakan roh jahat yang haus darah dan selalu memakan daging manusia. Wendigo dikenal sebagai monster tamak yang tak pernah berhenti memakan daging manusia.

Hal ini jangan difikir hanya di dunia khayal atau fiksi belaka. ini adalah suatu penyakit.
Manusia yang terkena Wendigo Psychosis dipercaya telah kerasukan roh jahat Wendigo yang membuat mereka menjadi haus darah dan ingin memakan daging manusia. Biasanya mereka yang dirasuki Wendigo adalah orang yang pernah terpaksa memakan daging manusia atau orang normal yang dirasuki lewat mimpi.
Orang yang terkena Wendigo psychosis akan mulai berperilaku kasar, brutal, dan dengan rakusnya makan daging manusia, persis seperti monster. Biasanya orang yang terkena Wendigo diobati oleh penyembuh tradisional atau dukun. Namun terkadang mereka juga memanggil dokter untuk menyembuhkannya.
Jumlah kasus Wendigo psychosis sendiri cukup langka, dan semakin langka sejak abad ke-20. Namun tak jarang juga orang yang masih tinggal di daerah terpencil diketahui mengalami sindrom ini. Karena kelangkaannya, hingga saat ini penyebab Wendigo masih belum jelas (Ananda, 2013).

Hal ini tentunya pernah terjadi dikarenakan keadaan yang sangat memaksa, ketika tak ada lagi makanan, dan mereka harus bertahan hidup.


Pada tanggal 13 Oktober 1972, sebuah pesawat terbang menabrak pegunungan Andes di Amerika Selatan. dikabarkan 29 orang tewas dalam kecelakaan, namun hanya 16 orang yang selamat. kondisi yang sangat dingin, dan tentunya para penumpang yang selamat membutuhkan makanan untuk bertahan hidup. keadaannya yang terlantar tanpa makanan, dan sambil berusaha menunggu bantuan. suatu pilihan yang sangat terpaksa dipilih oleh mereka.

Ya, memakan bangkai saudara sendiri. sangat menjijikkan bukan? hal ini dikabarkan bahwa para penumpang yang selamat mampu bertahan selama 10minggu dengan memakan bangkai saudara sendiri.
Sedangkan, memakan darah itu haram. lalu apa yang harus dipilih, bertahan hidup dengan memakan bangkai saudara sendiri atau mati kelaparan?

Tentunya kalian sudah tahu jawabannya...tega atau tidak!





Rabu, 13 Maret 2013

so hurt , of course!

biasa aja sih, tapi mungkin baginya ini luar biasa.
sakit sih, tapi baginya itu pasit sakit!
mungkin bahaya, tapi baginya itu sangat berbahaya!
Apaan sih, gini doang! Tapi baginya ini bukan sekedar gini doang, lebih dari itu..
ngeri kan?! ahh.. lebay,

Huh!besok harus Impaksi (operasi gigi). hueeekkk... macam mana pula operasi gigi, orang aku juga sikat gigi 3x sehari. dan Impaksi? baru denger kata itu 2 minggu yang lalu. Setelah perlakuan gak jelas dari gigi aku. gusi berdarah, Masa tiap sikat gigi keluar darahnya! Yekhh...and my problem is : bersihin karang gigi. oke, well..itu gak masalah. but, next week i should be to go to this hospital RSGM.
Masalah selanjutnya adalah, gigi geraham bungsu gue harus dicabut. buset!!! Trus dok?! aku nggak punya gigi dewasa dengan jumlah 32 dong, padahal sekarang masih 26! Yang laen kemana ya?

Mungkin aku belum dewasa,No...no.. it's a problem! It can be said infection.
because piece of food stay and come on "gigi geraham bungsu". It makes like a swelled and pus. He said my teeth (gigi geraham bungsu) can't growth then..

Aku nggak tau, tiap pergi ke dokter gigi slalu takut!! Jujur aku takut! Dengan lihainya mereka mengoprak-oprak, menyuntik, mengambil, menggilas bak mainan berentet yang disusun, hancur, disusun lagi. Dan mereka sebagai anak-anaknya, aku mainannya.

13 Maret 2013
aku dateng lagi sesuai permintaannya. menunggu antrian dan di rontgen. Seperti fotobox saja ada cermin di depan wajahku berukuran 10x15cm. Kedua tanganku memegang besi di depan layaknya supir angkot yang mau cari uang. Daguku diletakkan di atas pangkuan meja dengan gigi meringis, bukan " say cheers!!!". No!
Dua benda bergerak memutariku , entah apakah itu. Aku tak tahu, mungkin semacam kamera besar.


Antrian berlanjut. Namaku dipanggil dan seorang drg. berparas korea-indo dengan senyumnya membukakan "pintu suram" untukku.
Overestimate? Bukan!! Siapa sih yang nggak suka dikasih senyum sama cowok kece? dokter lagi!
Aku jadi inget obrolanku dengan temanku tadi siang " Duh..aku takut banget! Pasti nanti gusiku disuntik, dibius terus dicabut. Tapi kalo dokternya ganteng sih nggak masalah. hahahhaa(just for fun gals!)".
Doaku dikabulin, tapi dia cuma asisten aja. Dokternya sih bapak2 gitu, berwibawa. Dan asistenpun menyiapkan segala peralatan yang dibutuhkan, gue belagak blagu banget!!huekkk!
Sok tenang, ramah, Padahal dalam hati pengen banget kabur, trus jedotin kepala ke tembok. But, it should be done for yesterday!

(D for doctor, and M for me),
D : kalo oprasi sekarang nggak bisa mbak, dan itu memang harus diambil. daripada masalah kan? dan harus minum obat dulu ya.

M. : Emangnya ini kenapa?

D : Infeksi. jadi gigi geraham bungsu itu udah nggak mau tumbuh lagi. sakitnya pun kadang2,

M : oh, aku fikir dia sakit gara2 emang mau tumbuh.

D: dan ketika kamu makan, makanan itu masuk ke dalam gigi dan gusi menjadikan sarang bakteri, kalopun mau di bershin sendiri salah2 malah dia semakin masuk ke dalam. Sakit kan tiap makan dan kena gusi?

M : iya, tapi kenapa dia gak bisa tumbuh?

D: Dulu pasti waktu kecil susah makan ya?

M : (wah sotoy bgt nih dokter!) , tapi bener juga sih. iya, dulu kalo makan sukanya dimut gitu, lama makannya. terus apa hubungannya?

D: hffftt....(diam sejenak, sambil nulis resep). Ya berefek pada tumbuh kembang gigi juga.

halaahh....jawaban konyol!!! apa pertanyaanku yang konyol??
D : Dan 5 hari yang lalu kecapekan ya? habis ngapain kok capek? lehernya pasti pegel?

M : (buset ni dokter kayak paranormal aje!) iya, sih pegel2 gitu , aku fikir salah bantal. Ya kecapekan gara2 kerja rodi, bersihin rumah, ngerjain tugas, ngenet, blablablabla.....Lah berhubungan juga? Kok bisa?

D: iya, kan capek, terus makannya gak teratur, sembarangan kan?

Lagi-lagi jawaban konyol!! dan mungkin harus aku analisis sendiri. Sudahlah percaya saja, aku tak sepandai dirinya. Kan aku cuma pasien, dan seorang boneka disini. Udah capek pula, pengen tidur!
D : Besok kamis jam 10 dateng ya. you should be meet drg.Bambang. If you leave it, it's not good for you. I think, believe it or not.

Hoaahhmm...yeah, im free for today. but tomorrow? im so scared! i heard the word "Impaksi" 2 weeks ago, operation on your teeth. Hiihhh... it must be hurt!! I dont want to get it! never! but, now....
Huh..oke, well, I believe you doctor, even if i don't like to come on your seat!!

Sabtu, 02 Maret 2013

banyak cara untuk bahagia :)

Sepeda balap butut berwarna hitam, dengan merk Vyper, Wym cycle mengikuti perintahku untuk berjalan di sampingku. Suara ngos-ngosannya saja sudah terdengar, tepat di tengah hari , dengan matahari hampir di atas ubun-ubun memaksaku untuk segera cepat berjalan.
Mungkin karna terlalu lama kutinggal pergi ia sesak nafas dan pingsan.

Tatapan puluhan orang mengikuti langkahku, 
mengamati setiap gerakku mengapa wanita ini hanya menuntun sepedanya?
oh, sudah terlalu bututkah?
oh, rantainya putuskah?
oh, bannya kempeskah?
dan sejuta ohh di mata mereka...
entahlah..yang ada di fikiranku hanyalah tujuan akhir.. ya, tujuan akhir!


Tempat tambal ban dimana aku biasa memompa sepeda bututku ini, ketika ia masuk angin!
Finally, it's closed! so far i walked to this place, but....oh God!
Tujuan akhir yang malang,

but, not so far away i got another one to repaired my bicycle..
tambal ban : Wah, ban nya sobek mbak.
aku : diganti atau ditambal pak?
TB : Disini gak ada ban sepeda (tersenyum kecut)

15 menit kemudian....
aku : berapa pak?
TB : enam ribu,

Ppppsssshhhhhhhhh....
Baru mau serah terima uang, ia kembali mendengus kesal..

TB : walah, knapa ya?
Aku tak akan bertanya, dan aku kembali duduk. you know what happened!

15menit kemudian....
TB : ini mbak sudah,
aku : berapa pak?
TB : enam ribu mbak,

Bersiap mengayuh si hitam...dan, Pppsssshhhtt.....
So, i don't know how to explain it,
TB : wah, kok bocor lagi ya...(dengan menyeka keringatnya yg mulai menetes). Dibawa aja mbak, cari tempat tambal ban yang lain, saya juga nggak tau knapa itu.
aku : Loh jadinya berapa pak? masa ga bayar?
TB : Sudah mbak, nggak usah..
aku : dekat sini mana ya pak? 
TB : mungkin 2 km lagi mbak ke timur.
Aku : sepertinya ini memang harus diganti ban ya?
TB : iya mbak, tapi ya kalo hari minggu gini toko pada tutup.
aku : .....(lhah trus knapa tadi suruh cari tempat tambal ban lain? --")
yasudah,makasih paak..

Finally, pulang kembali ke rumah dan bercerita pada boneka bebek-bebek sama jerapah mungkin asik!
si hitam kembali pingsan, rencana besok pagi pergi2 bareng dia gagal! (#kuliah siang ceritanya).

Inikah yang namanya sedih? inikah kecewa? oh mungkinkah ini yg namanya di php-in?
gue juga pernah kok di php-in.
1 mangkok balon sabun masih tersodor di meja, sepotong sari roti berisi coklat nya yang lembut slalu ada di toples untuk teman setiaku.


Bad mood itu slalu dateng kapan aja, dan kadang masalah pun juga bisa datang kapan aja.
Roti coklat dan balon sabun kini menjadi mainanku.
Satu persatu anak tangga kunaiki, teras rumah atas yang langsung menghadap tanah kosong dan puluhan rumah. Tujuan akhirku!
Hembusan angin mulai kencang siang ini, langit gelap seperti ingin menumpahkan airnya ke bumi.

Balon sabunku, dengan kawat berdiameter kira2 10cm itu menarik perhatianku untuk kubeli di alun-alun tadi pagi.
Dan sekarang aku tertawa sendiri memainkannya...
Seperti anak kecil yang baru pertama kali menyentuhnya..
Dan benar saja aku merasa kembali seperti gadis kecil berumur 7 tahun.

Bahagia itu sederhana kok.
Asalkan kamu tertawa, tertawa setulus hati..tersenyum setulus hati, perlahan ikhlaskan semuanya, dari sini..iya, dari hati.
Meski, saat ini masalahmu belum selesai.

Ini hanya masalah sudut pandang, ini hanya masalah waktu.
Esok selesaikan masalahmu, gapai mimpi-mimpimu, dan berdoalah..
Percikan bahagia sudah menantimu..